TRIBUNNEWSI.COM, MUARA BULIAN - Warga
Dusun Olak Jong, Kelurahan Muara Jangga, Kecamatan Batin XXIV, menemukan
jasad perempuan di dalam sumur yang ada di kebun. Jasad yang sudah
dipenuhi belatung itu dalam kondisi tangan terikat Bra alias kutang.
Jasad tersebut pertama kali ditemukan Tomi, petani karet warga RT 04
Olak Jong. Sekira pukul 07.00 ia mencium bau busuk. Aroma tak sedap itu
memancingnya mencari tahu sumbernya.Ketika sampai di sebuah sumur tua yang sudah tidak memiliki air dan ditumbuhi rumput liar, bau sedap itu semakin tercium. Ternyata mayat itu ada di dalamnya.
Tomi lalu memanggil kerabatnya untuk melihat lebih jelas. Setelah dipastikan aroma busuk itu bersumber dari jasad perempuan, mereka manggil warga yang lain, dan juga menyampaikannya ke polsek setempat.
Kanit Pidum Polres Batanghari, Ipda Edi Yanuar, ketika dikonfirmasi membenarkan temuan jasad perempuan tersebut. Namun pihaknya belum mengetahui identitas korban. "Kita belum bisa mengindentifikasi ini jasad siapa," ungkapnya, Rabu (21/5).
Hasil identifikasi awal, diketahui perempuan itu menjadi korban pembunuhan. Tangan korban terikat menggunakan bra yang dikenakannya sendiri. Sementara, pakaian dan celana dalamnya sudah turun sebatas kaki. Dia hanya mengenakan pakai luar saja.
Ciri lain dari perempuan itu, tingginya sekitar 150 sentimeter dengan warna kulit putih bersih, rambut lurus sebahu, pakai rok dengan motif garis berwarna biru, sedangkan bajunya coklat.
"Pada kemaluan korban ditemukan bercak darah. Korban diperkirakan berusia 30-35 tahun," ungkap Edi Yanuar.
Jasad korban telah dibawa ke RSUD Hamba Muara Bulian. Tim Infis dari Polres Batanghari melakukan identifikasi terhadap jasad di kamar mayat tersebut. Sebelumnya mereka telah melakukan olah tempat kejadian perkara.
Ketika identifikasi usai dilakukan, datang utusan keluarga dari warga Pelayangan yang kehilangan keluarganya. Mereka langsung melihat jasad itu di kamar mayat. Akan tetapi, utusan tersebut tidak mampu mengidentifikasi jasa perempuan itu.
"Adajuga warga Pelayangan yang memberitahu untuk melihat korban karena keluarga kami juga ada yang hilang sejak 4 hari lalu," ungkapnya.
Ciri keluarga yang menghilang itu bertubuh kurus, tubuhnya agak tinggi dengan ciri rambut keriting, menggunakan perhiasan cincin gelang dan kalung serta anting dari emas. Perwakilan keluarga ini sama sekali tidak mampu mengidentifikasi korban hanya dari jenis pakaiannya.
No comments:
Post a Comment