TRIBUNNEWS.COM, RUSIA - Mayat
dilaporkan bergelimpangan di sekitar lokasi kecelakaan sebuah pesawat
penumpang Malaysia Airlines 777 di wilayah Timur Ukraina.
Kantor berita Rusia, RIA Novosti, menurut laporan saksi di lokasi jatuhnya pesawat menyebutkan bahwa puing-puing pesawat seluas satu kilometer persegi.Malaysia Airlines Boeing-777 terbang dari Amsterdam tujuan Kuala Lumpur jatuh di dekat kota Donetsk, Kamis waktu setempat. Setidaknya ada 280 penumpang dan 15 awak di atas pesawat itu.
Pesawat dilaporkan menghilang dari pantauan radar saat terbang pada ketinggian sekitar 10.000 meter.
Sejumlah spekulasi muncul bahwa pesawat itu ditembak jatuh oleh sebuah rudal permukaan sementara sejumlah media memberitakan bahwa di Luhansk Republik Rakyat di Timur Ukraina menginformasikan rudal ditembakkan dari angkatan udara Ukraina Su-25 Tempur Jet.
Malaysia Airlines mengkonfirmasi bahwa mereka telah kehilangan kontak dengan pesawat ketika itu di atas wilayah udara Ukraina.
No comments:
Post a Comment