Blogroll

https://pasarhots.blogspot.co.id/2018/02/pasang-banner-bisnis-murah.html

Thursday, July 17, 2014

Prabowo kuasai Kota Bandung, Jokowi hanya menang di 1 kecamatan

MERDEKA.COM. Hasil rekapitulasi Pilpres 2014 di Kota Bandung menunjukkan kemenangan pasangan capres-cawapres, Prabowo Subianto - Hatta Rajasa. Pasangan nomor urut satu itu meraih 57,69 persen. Adapun pesaingnya, Jokowi - Jusuf Kalla hanya meraup 42,31 persen.

Dari 1.349.725 suara sah yang masuk ke KPU Kota Bandung, 778.703 suara mengalir untuk pasangan Prabowo-Hatta. Sedangkan sisanya sebanyak 571.022 suara diraih pasangan nomor urut dua. Untuk Daftar Pemilih Tetap (DPT) KPU mencatat 1.695.573 orang.

"Hasil dari rekapitulasi di Kota Bandung ini dimenangkan pasangan nomor urut satu dengan 57 persen, sedangkan nomor urut dua 42 persen," kata Ketua KPU Kota Bandung Rifqi Alimubaroq, usai rekapitulasi tingkat kota yang digelar di Hotel Lingga, Kamis (17/7).

Dalam penghitungan suara yang dikumpulkan lewat formulir DB1 atau tingkat kecamatan pasangan Prabowo Hatta juga cukup mendominasi. Dari 30 kecamatan, 29 kecamatan dimenangkan pasangan yang diusung koalisi merah putih tersebut. Sedangkan Jokowi - JK hanya unggul di Kecamatan Astana Anyar.

Rapat pleno yang dimulai pukul 10.00 WIB itu baru rampung sekitar pukul 19.30 WIB. Rifqi menyebut, bahwa rekapitulasi di tingkat kota berjalan dengan baik. Adapun perbedaan raihan suara dari setiap saksi kedua pasang calon hanyalah sebuah dinamika.

"Tapi kita ketahui semua. Kedua pasang calon semua menerima hasil bahkan tidak ada yang menggugat, sesuai instruksi KPU pusat jika ada salah satu pasang calon yang kecewa untuk segera diselesaikan, dan sekarang semua menerima," ungkapnya.

Hasil yang dirangkum dalam rapat pleno, kemudian dituangkan dalam berita acara. Hasil tersebut kemudian ditandatangani Ketua KPU beserta komisioner, panwaslu dan saksi dari kedua kubu. Lanjut dia, hasil suara akan dilanjutkan ke tingkat provinsi dan direkapitulasi pada 18-19 Juli.
Sumber: Merdeka.com

No comments:

Paling banyak dibaca