KAPANLAGI.COM - Indonesia akan segera menentukan
pilihan siapa yang akan memimpin selama lima tahun mendatang. Berbagai
cara dilakukan para calon pemimpin dan para pendukungnya untuk
mengerahkan tenaga meraup suara sebanyak-banyaknya.
Sejumlah artis tanah air mendeklarasikan dukungannya kepada pasangan
capres dan cawapres Prabowo - Hatta. Bahkan sebanyak dua ribu artis
bakal membuat baliho besar yang akan dipasang di titik-titik strategis."Kita akan buat baliho besar dengan nama dan gambar 2000 artis yang akan kita pasang pada beberapa titik strategis di Indonesia," ujar Anna Tarigan di Rumah Polonia, Kawasan Cipinang Cimpedak, Jakarta Timur, Kamis (19/7).
Di antara artis-artis yang hadir di deklarasi ke 590 ini adalah, Ozy Syahputra, Dhea Annisa, Delia Septianti, Edies Adelia dan lain sebagainya. Mereka mengaku suka rela mendukung Prabowo - Hatta pada Pilpres 9 Juli mendatang.
"Kenapa terselenggara acara ini, karena masyarakat banyak belum tahu artis bikin deklarasi kecil yang nantinya akan jadi kekuatan besar," jelas Anna.
Dalam kesempatan itu, Edies ditunjuk untuk membacakan isi deklarasi bertajuk Seniman Indonesia Bergerak, Peduli dan Bersatu untuk Negeri Indonesia di depan masyarakat yang hadir.
(kpl/tov/niz)
No comments:
Post a Comment